Nurhijrah, Ratna (2018) TANGGAPAN MASYARAKAT KECAMATAN PULAU LAUT UTARA KABUPATEN KOTABARU TERHADAP TAYANGAN BERITA DI TVRI BANJARMASIN. uniska. (Unpublished)
|
Text
14110080.pdf Download (336kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penelitian ini dilakukan, karena persepsi masyarakat (PNS, Pegawai Swasta, Mahasiswa, dan Ibu Rumah Tangga) yang bertempat tinggal di Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru, sangat tertarik terhadap siaran Berita yang ditayangkan oleh TVRI Banjarmasin. Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui analisis persepsi masyarakat Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru terhadap siaran Berita di TVRI Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif-korelational. Penelitian deskriptif-korelational artinya peneliti berusaha menggambarkan dan kemudian mencoba menghubungkan adanya kaitan antara variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil penelitian, ditemukan bukti bahwa analisis persepsi masyarakat Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru terhadap Siaran Berita di TVRI Banjarmasin, cukup menarik perhatian masyarakat. Hal ini didukung bukti berupa masyarakat sangat senang menonton program barita yang ada di TVRI Banjarmasin; membenarkan bahwa terhadap program berita TVRI yang ditayangkan di TVRI Banjarmasin sangat menarik perhatian pemirsa; responden membenarkan bahwa ketertarikan masyararakat karena beritanya sangat efektif untuk ikut mencerdaskan masyarakat di Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru; dan ada beberapa responden yang membenarkan bahwa berita TVRI mempunyai pengaruh positif dalam membangun persepsi masyarakat di Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru. Kata Kunci : Isi Berita dan Media Elektronik
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Undergraduate Theses > Faculty of Social and Political Sciences > Department of Communication |
Depositing User: | Unnamed user with username wahid asisten wr 1 |
Date Deposited: | 19 Feb 2019 05:13 |
Last Modified: | 19 Feb 2019 05:13 |
URI: | http://repository.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/361 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |