PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG PADA MATERI LARUTAN PENYANGGA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPA DI SMA NEGERI 1 GAMBUT

Frasetiya, Hana (2018) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG PADA MATERI LARUTAN PENYANGGA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI IPA DI SMA NEGERI 1 GAMBUT. uniska. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
14230014.pdf

Download (336kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berawal dari rendahnya hasil belajar siswa di SMA Negeri 1 Gambut pada materi larutan penyangga dikarenakan kurang bervariasinya media yang digunakan sehingga membuat siswa kurang tertarik dalam proses belajar serta materi abstrak yang sukar dipahami. Oleh karena itu digunakanlah media teka-teki silang sebagai alternative untuk memecahkan permasalahan tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitan quasy eksperimen. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah pretest posttest control group design dengan seluruh siswa kelas XI IPA sebagai populasi penelitian. Penelitian ini menggunakan 2 sampel yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen diberi perlakuan berupa proses pembelajaran menggunakan media teka-teki silang sedangkan pada kelas kontrol hanya diterapkan proses pembelajaran konvensional biasa. Untuk menilai kinerja media teka-teki silang yang diterapkan maka digunakanlah instrumen berupa soal pilihan ganda pada saat post-test, instrumen yang digunakan adalah instrumen yang terbukti layak dengan tingkat validitas, reliabilitas,daya beda dan tingkat kesukaran yang baik. Hasil dari post-test kemudian diolah sebagai data untuk menghitung uji homogenitas, uji normalitas dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian melalui perhitungan menggunakan spss tipe v.16 didapatkan bahwa data teruji normalitas dengan hasil signifikan 0,186 untuk kelas eksperimen dan 0,92 untuk kelas kontrol sedangkan untuk uji homogenitas diperoleh nilai nilai signifikan sebesar 0,306. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji t-independent dengan hasil signifikan 0,029. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media teka-teki silang pada materi larutan penyangga terhadap hasil belajar. Kata Kunci: larutan penyangga, media teka-teki silang, hasil belajar

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Undergraduate Theses > Faculty of Teacher Training and Education > Department of Chemistry Education
Depositing User: Unnamed user with username wahid asisten wr 1
Date Deposited: 19 Feb 2019 04:37
Last Modified: 19 Feb 2019 04:37
URI: http://repository.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/249

Actions (login required)

View Item View Item